Cerita Inspiratif

Kenapa Ada Nasi Pulen dan Pera? Cek Jawabannya di Sini!

Indonesia merupakan salah satu negara agraris terbesar di dunia, maka tidak heran jika Indonesia kaya akan jenis padi.

Padi, atau Oryza Sativa merupakan komoditas tanaman pangan di Indonesia yang paling banyak dibudidayakan oleh petani. Dengan nama dan jenis yang beragam, mulai dari jenis padi lokal hingga padi unggul. Rasanyapun berbeda-beda ketika menjadi nasi, ada yang pulen ada yang pera.

Masyarakat di Sumatera nampaknya lebih bisa menikmati padi jenis pera di banding pulen. Sehingga, jenis beras pera adalah yang paling laku di pasaran setempat. Beda halnya dengan di Jawa, penghuni Pulau Jawa lebih menyukai jenis beras pulen. Lantas mengapa bisa ada jenis pera dan pulen?

2 Komentar Selengkapnya
Cerita Inspiratif

Teknologi Pertanian di Negara Jepang

Jepang sangat dikenal dengan industri pangan dan pertaniannya. Sistem pertanian di Jepang sudah menjadi rahasia umum di seluruh dunia mempunyai sistem kerja yang baik.

Pemerintah Jepang menerapkan empat pilar pembangunan pertanian Jepang yang salah satunya adalah farm size expansion.Kebijakan ini bertujuan agar kepemilikan lahan pertanian semakin bertambah dari empat hektar menjadi 15–20 hektar untuk setiap keluarga petani.

Kemajuan pertanian Jepang juga bisa dilihat dengan berkembangnya sistem pertanian urban. Urban farming di Jepang juga menjadi andalan.

Tidak ada komentar Selengkapnya
Cerita Inspiratif

Kegiatan Bimtek TPH Jawa Barat, Jabar Juara

Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (DTPH) Jawa Barat menyelenggarakan Bimbingan Teknis bagi para peserta Petani Milenial dari berbagai daerah di Jawa Barat, pada 25-26 Agustus 2022, di Hotel Golden Flower Bandung, 25-26 Agustus 2022.

Sebanyak 34 orang dari 18 Kabupaten dan 3 kota di Jawa Barat mendapat kesempatan untuk ikut serta pada Bimtek tersebut. Diantaranya Warsito Sejati, Sahabat NilaiKu Kabupaten Garut.

Tidak ada komentar Selengkapnya
Cerita Inspiratif

Harga Telur Melonjak, Cek di Sini!

Sejumlah bahan pangan diantaranya telur, cabai rawit sampai minyak goreng curah masih dijual di atas harga eceran tertinggi (HET), Senin (22/8). Harga telur melonjak sampai Rp30.000/kg pada hampir seluruh provinsi di Pulau Jawa.

Harga telur di Nusa Tenggara Timur Rp32.150/kg, Gorontalo Rp34.000/kg, Papua Barat Rp34.000/kg, Sulawesi Tengah/kg Rp34.600/kg, Maluku Rp39.600/kg, Papua Rp39.650/kg.
Padahal harga telur di periode normal hanya dijual dengan harga Rp24.000/kg di kawasan Pulau Jawa.

Di DKI Jakarta Rp31.350/kg, Jawa Barat Rp30.800/kg, Banten Rp30.850/kg, Jawa Timur Rp29.550/kg, Jawa Tengah Rp29.700/kg, DI Yogyakarta Rp28.750/kg.

Selain telur cabai rawit masih mengalami lonjakan harga. Misalnya, Di DKI Jakarta Rp60.000/kg, Riau Rp61.250/kg, Sumatera Selatan Rp62.450/kg.

1 Komentar Selengkapnya
Cerita Inspiratif

Petani Pahlawan Pangan Kecamatan Samarang, Garut

Saat dunia ramai-ramai mewaspadai serangan Corona pada awal tahun 2020 lalu dengan menjalankan berbagai metode cara mengatasi wabah penyakit, diantaranya dengan WFH, jaga jarak dan pembatasan pergerakan sosial atau mobilitas masa. Para petani tetap melakukan tugasnya sebagai penyedia pangan dengan aktvitas seperti biasa, dan bisa Anda bayangkan bila mereka berhenti melakukan kegiatan pertaniannya yang notabene demi keberlangsungan kehidupan.

Maka, tak heran jika Menteri Pertanian Republik Indonesia pernah memberikan predikat pahlawan kepada para petani di Indonesia saat peryaan HUT-RI 2021 lalu.

“Petani adalah pahlawan bagi pangan bangsa, tidak boleh sedikit pun pemerintah mengecewakan mereka,” ungkap Syahrul dalam keterangan tertulis, seperti dikutip detik.com, Selasa (17/8/2021). Hal ini menjadi bukti bahwa petani punya peran penting pada besarnya kontribusi bagi masyarakat di sektor pertanian untuk keberlangsungan laju perekonomian nasional.

Tidak ada komentar Selengkapnya
Cerita Inspiratif

Kado HUT-RI 77 Membanggakan Petani di Kabupaten Garut

Adalah petani Kabupaten Garut, para pengguna NilaiKu di sana yang setiap hari mengurus ladangnya untuk menghasilkan padi dan beras demi memenuhi kebutuhan pangan daerah, regional bahkan nasional. Mereka “memperkaya” diri dengan kemampuan bertani, menambah pengetahuan, mencari wawasan baru sehingga bisa berinovasi dan memajukan pertanian. Bahkan menggunakan ragam aplikasi seperti NilaiKu agar ikut serta dalam perubahan dan beradaptasi dengna zaman sehingga tidak tertinggal.

Tidak ada komentar Selengkapnya
Cerita Inspiratif

Di KBD NilaiKu,Warsito Sejati: Cerdas Cermat Cinta Karya Juara!

Selain pengibaran dan pemasangan bendera yang dilakukan oleh masyarakat yang menjadi suatu simbol bahwa masyarakat berpartisipasi dalam perayaan kemerdekaan Indonesia. Hal lain yang dilakukan untuk menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus nanti atau sekitar 1 pekan lagi, berbagai kegiatan pun dilakukan masyarakat, diantaranya berbagai perlombaan dan hiburan rakyat.

“Alhamdulilah lomba cerdas cermat IPDMIP tingkat kecamatan DI Beulah Nangka DS cintakarya juara 1
Lokasi: Kec. Samarang, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Indonesia,” tulis Warsito pada sebuah keterangan gambar promosi yang dibagikannya melalui grup WhatsApp NilaiKu Garut.

1 Komentar Selengkapnya
Cerita Inspiratif

Cek Harga Sembako Pekan Ini

NilaiKu.id – Organisasi Pangan dan Pertanian PBB (FAO) mengatakan, pada Juli 2022 harga pangan dunia turun drastis. Data FAO menunjukkan bahwa pada Juli 2022 Indeks bulanan harga pangan dunia mengalami penurunan sebesar 8,6 persen. Penurunan tersebut merupakan penurunan satu bulan terbesar sejak tahun 2008. FAO menyebut penurunan harga karena adanya kesepakatan untuk memberikan izin pengiriman […]

Tidak ada komentar Selengkapnya