NilaiKu Makin Paten dengan Fitur Video Promosi

NilaiKu Makin Paten dengan Fitur Video Promosi

NilaiKu.id – MicroAid terus mengupayakan agar keluarga Indonesia menaikan taraf hidup dengan mendorong usaha mandiri di rumah dengan memfasilatasi langkah mudah dalam berpromosi di sosial media melalui aplikasi NilaiKu. .

Sebagai sebuah aplikasi promosi, NilaiKu terus mengembangkan diri agar dapat memberikan lebih banyak faedah dan dampak yang signifikan bagi keluarga kecil Indonesia, kini tengah menyiapkan fitur terbarunya untuk menunjang keberhasilan aktivitas promosi para pengusaha kecil di dunia maya.

Fitur yang telah dipersiapkan ini adalah Video Promosi, di mana para pengguna NilaiKu bisa membuat video hanya dengan sekali klik saja pada tombol yang tersedia. Video tersebut memberikan kemudahan bagi pengguna karena dibuat oleh aplikasi NilaiKu berdasar gambar produk yang diunggah ke aplikasi NilaiKu.

“Video Promosi NilaiKu ini,merupakan jawaban bagi para pelaku usaha kecil yang tak bisa membuat videografis sendiri, atau ingin buat video yang tampak profesional dan tanpa biaya,” kata Jalu Wardhana, Head Operational NilaiKu.

Setali tiga uang, Richard Beresford, founder MicroAid menyatakan hal yang sama, bahwa dengan penambahan fitur video di aplikasi NilaiKu terbaru yang bakal segera rilis di PlayStore pada pertengahan Desember 2023 ini adalah memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha kecil yang gagap teknologi tetapi tidak ingin ketinggalan perkembangan dunia digital yang semakin ramai, terutama kecenderungan warganet menyukai tayangan video singkat.

“Dengan video yang singkat, melalui gambar dan ajakan membeli,pesannya bisa tersampaikan dengan jelas,” imbuh Jalu Wardhana.

Lantas, seperti apa tampilan video promosi tersebut? lihat bocorannya di video berikut:

Semoga NilaiKu lebih bermanfaat dalam mengkonversi promosi terhadap penjualan produk keluarga Indonesia! Dengan NilaiKu Produk Keluarga Indonesia semoga mampu merapat lebih dekat lagi ke pasar dengan lebih cepat melalui bantuan teknologi digital.

Unduh NilaiKu!

Perhatikan 2 Hal Penting dalam Jualan Online

Perhatikan 2 Hal Penting dalam Jualan Online

NilaiKu.id – Bila Anda merasa bahwa produk Anda masih menyisakan stok produk yang banyak dan jarang terjadi closing, maka pertimbngakan hal berikut ini:

Lakukan Promosi secara Teratur & Beri Penawaran Menarik

Kita ambil gambaran singkat. Jika Anda merupakan calon pembeli yang mendapat tawaran produk sama dari dua orang yang berbeda dengan harga sama, katakanlah A dan B. Produk siapakah yang akan dibeli? Bedanya, yang satu teman Anda dan yang satu merupakan orang yang tidak anda kenal. Tentu Anda akan membeli produk orang yang Anda kenal bukan?

Untuk itu, perlu pendekatan dari sang penjual agar merasa sreg dengan produk yang ditawarkan dengan cara mengenalkan diri sehingga calon pembeli mengenali. Di sinilah pentingnya penjual melakukan promosi.

Promosi, terlebih dengan harga promo dan tawaran-tawaran menarik lainnya merupakan suatu hal yang banyak dicari oleh para pelanggan dalam bisnis apa pun, tak terkecuali produk makanan olahan, kosmetik, pakaian, jasa, bahkan tempat menginap atau hotel sekalipun. Setiap kali ada promo, maka bisa dipastikan calon pembeli akan melitik dan tertarik untuk melakukan pembelian sehingga omset penjualan pun bisa ditingkatkan.

Tawarkan Lebih dari Satu Produk di ProdukKu

Saat Anda menggunakan aplikasi NilaiKu, jangan ragu untuk mengupload gambar berbagai macam produk yang Anda miliki. Pastikan produk tersebut tersedia baik dalam jangka pendek atau secara terus menerus sehingga pembeli tidak kecewa karena pembeliannya terpenuhi.

Maka penuhilah Jendela Toko di aplikasi NilaiKu dengan produk-produk Anda, untuk itu jangan malas upload produk baru dan yakin bahwa langkah ini merupakan cara yang bisa mendongkrak bisnis Anda menjadi lebih maju. Sehingga produk Anda sering muncul di Katalog Produk NilaiKu dengan berbagai macam varian produk.

Karena, ada kemungkinan jika calon pembeli dan pelanggan Anda tdak tertarik dengan produk yang satu maka ia akan tertarik dengan produk lainnya. Simple-nya! Mereka diberi pilihan untuk memenuhi kebutuhannya. Varian produk sangat penting untuk menunjukan eksistensi dan kredibilitas usaha yang Anda kelola. So, upload produk sebanyak Anda bisa, kemudian bagikan link Modal Sosial Anda ke berbagai platform Sosial Media dan kontak WA.

Salam sukses! Pakai Terus NilaiKu! Alat Promosi Usahamu Sehari-hari. Download dan Update di PlayStore! Klik di Sini: Update Sekarang!